Material Longsor Tutup Jalan Trans Sulawesi di Luwu Timur
![header img](https://img.inews.co.id/media/600/files/networks/2022/08/30/d9a6f_longsor-luwu-timur.jpg)
LUTIM, iNews.Lutra.id - Longsor kembali terjadi di Mangkutana, Kabupaten Luwu Timur, Sulsel, Selasa (30/8/2022) Pukul 17.35 WITA.
Lokasi longsor berada di Dusun Mabungka, Desa Kasintuwu, Mangkutana.
Material longsor menutupi jalan trans Sulawesi.
Jalan tersebut merupakan akses penghubung antara Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tengah.
Akibat jalan tertutup material longsor, kemacetan kendaraan pun tak terhindarkan.
Bahkan listrik ikut padam lantaran jaringan tertimpa pohon.
Demikian diungkapkan Armadi, warga setempat kepada media ini.
"Tadi sekitar setengah enam, tebing yang berada di lokasi kejadian longsor hingga menutupi badan jalan," terangnya.
Menurutnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun terjadi kemacetan kendaraan saat hendak melintas.
"Bahkan listrik di wilayah Desa Kasintuwu padam akibat jaringan tertimpa pohon," pungkasnya. (*)
Editor : Nasruddin