LUTIM,iNewsLutra.id - Kapolsek Towuti, AKP Simon Siltu melaksanakan Jumat curhat di Warkop Terapung Bumdes Timampu. Jumat, (6/1/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri sejumlah tokoh masyarakat dan warga, mereka mengaku sangat mengapresiasi kinerja aparat kepolisian karena aktif melakukan patroli rutin demi memberi rasa aman dan nyaman bagi warga yang sedang melaksanakan aktifitas.
"Ucapan terima kasih kepada Polsek Towuti yang senantiasa melakukan patroli rutin utamanya saat jam bongkar muat di sekitar Pelabuhan Timampu," Kata Baktiar salah satu tokoh masyarakat desa setempat.
Pihaknya mendorong agar polisi menjadwalkan inspeksi mendadak dengan instansi terkait guna memastikan kelengkapan keselamatan penumpang yang disiapkan para pemilik perahu layar.
"Semoga usulan kami bisa ditindak lanjuti agar transportasi air yang menggunakan Pelabuhan Timampu bisa berkembang dan memanimalisir kecelakaan," ungkapnya.
Kegiatan Jumat curhat ini berakhir dengan aman. Sejumlah warga nampak antusias dan berharap kegiatan serupa dapat berjalan secara berkelanjutan.
Editor : Nasruddin