PALOPO,iNewsLutra.id- Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani, melakukan peninjauan ke lokasi pembangunan talud dan normalisasi sungai di sejumlah kecamatan yang ada di Kota Palopo. Kamis, 4 Januari 2024.
Kunjungannya dimulai dengan Sungai Mawa di Kecamatan Wara Selatan, yang membatasi Kelurahan Takkalala dan Kelurahan Songka. Selanjutnya, ia meninjau Sungai Ratona (muara) di Kelurahan Sampoddo.
Asrul Sani juga mengunjungi Sungai Amassangan di Kecamatan Wara, lalu ke Sungai Salu Pikung di Kecamatan Bara, dan meninjau muara Sungai Salu Battang di Kecamatan Telluwanua.
Pada kesempatan tersebut, Pj. Wali Kota memerintahkan untuk memprioritaskan program-program yang langsung berdampak pada masyarakat.
"Perhatikan yang paling penting, terutama sungai yang sering meluap dan berdampak pada masyarakat. Jika dokumennya sudah siap, segera lakukan pengerjaan fisiknya," ujar Pj. Wali Kota.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Palopo, Harianto, yang turut mendampingi Pj. Wali Kota, menyatakan program normalisasi sungai adalah salah satu program prioritas Dinas PU Kota Palopo tahun 2024 dalam upaya penanggulangan banjir.
Melalui Kabid. Bina Jasa Konstruksi, Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA), Hasyim, mengungkapkan untuk tahun 2024 telah dianggarkan sekitar 30 miliar rupiah untuk pembangunan talud dan penanganan sedimen (normalisasi) sungai.
"Semua sungai di Kota Palopo yang bermuara di Teluk Bone menjadi perhatian kami. Semua sungai yang berpotensi meluap dan menyebabkan banjir akan dikerjakan tahun ini," jelas Hasyim.
Editor : Nasruddin