Harkitnas ke-116 di Palopo Semangat Kebangkitan untuk Indonesia Emas

PALOPO,iNewsLutra.id -Upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-116 di Lapangan Pancasila, Palopo, berlangsung khidmat dan penuh semangat. Dipimpin langsung oleh Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani, acara ini menjadi momen penting untuk merenungkan perjalanan bangsa dan menatap masa depan dengan penuh optimisme.
Tema "Kebangkitan Kedua menuju Indonesia Emas" menggema sepanjang acara. Dalam sambutannya, Asrul Sani menyampaikan pesan penting tentang kemajuan teknologi yang telah mengubah cara hidup manusia dan membuka peluang baru bagi bangsa.
"Teknologi canggih mengubah segalanya, Kita harus manfaatkan ini untuk kemajuan bangsa," seru Asrul Sani.
Lebih lanjut, dia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dan bekerja sama dalam mewujudkan cita-cita bangsa.
"Harkitnas ini jadi pengingat buat kita semua untuk terus semangat membangun Indonesia Emas," tegasnya.
Upacara diakhiri dengan ziarah ke Taman Makam Pahlawan dan penaburan bunga. Momen ini menjadi pengingat akan pengorbanan para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Semangat Harkitnas ke-116 diharapkan dapat membakar semangat juang generasi muda untuk terus berkarya dan membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih gemilang.
Editor : Nasruddin