Kompol Ardy Yusuf Bersama Tripika Ujung Pandang Pantau Keindahan dan Keamanan Pantai Losari

Wandi Atharwa
Kompol Ardi Yusuf bersama Tripika Ujung Pandang berada di Pantai Losari, Makassar.(Foto : dok. Humas Polsek ujung Pandang)

MAKASSAR-LutraiNews.id - Memiliki sejuta pesona dengan beragam potensi pariwisata Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulsel patut menjadi prioritas yang perlu dikembagkan.

Tidak sedikit objek wisata di Makassar terletak di wilayah Kecamatan Ujung Pandang.

Jika daerah ini terus dibenahi tidak menutup kemungkinan akan menyamai daerah di kota besar di indonesia yang mengandalkan pergerakan ekonomi dari sektor pariwisata dan investasi.

Untuk mendukung segala potensi yang ada, Tripika Ujung Pandang kompak turun ke lapangan memantau secara langsung destinasi yang ada di sepanjang Anjungan Pantai Losari. 

Kapolsek Kompol Ardy Yusuf didampingi Kanit Propam Polsek Ujung Pandang Iptu Benny M. Idjaf, Camat, Danramil 07 UP, Tiga Pilar Losari dan Maloku nampak berada di Anjungan Pantai Losari, Selasa, (02/8/22).

Selain memantau kondisi pantai, Tripika Ujung Pandang juga berkoordinasi dengan bagian pengelola Anjungan Losari, membahas situasi kamtibmas selama ini.

Sebagai destinasi wisata dan ikon Kota Makassar, rasa aman dan nyaman mutlak menjadi prioritas dengan mengedepankan sinergi dan kolaborasi antar intansi.

"Semuanya demi kenyamanan pengunjung anjungan Pantai Losari sebagai destinasi yang sering dikunjungi warga, mengingat anjungan Pantai Losari merupakan salah satu icon Kota Makassar", ungkap Kompol Ardy Yusuf.

Sementara Camat Ujung Pandang berharap agar para pengunjung dapat menjaga kebersihan demi menciptakan Kota Makassar yang sehat dan bebas sampah.

"Kebersihan Kota Makassar merupakan tanggung jawab kita bersama, maka dari itu saya berharap kepada masyarakat dan para pengunjung pantai Losari agar senantiasa menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah ke laut," kata Syahril Syamsuri.

Hal senada disampaikan Danrami 07 Makassar, Mayor Inf Rafiuddin. Menurutnya, Pantai Losari merupakan salah satu kekayaan Kota Makssar yang perlu dijaga bersama.

" Kekayaan Anjungan pantai losari ini salah satu prioritas yang perlu kita jaga bersama terlebih pantai ini banyak dikunjungi warga dari luar daerah" katanya.

Editor : Nasruddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network