Pemda Lutim Buka Penerimaan PPPK, Hanya 3 Formasi

Andi Makkasau
Kepala BKPSDM Lutim, Rosmiaty Alwi, (Foto: Andi Makkasau)

LUTIM, iNewsLutra.id, - Tahun ini, Pemda Luwu Timur kembali membuka penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Demikian diungkapkan Kepala BKPSDM Lutim, Rosmiaty Alwi, Minggu (13/8/2023).

"Iye, tahun ini kita tidak ada kuota CPNS, yang ada hanya kuota PPPK sebanyak 410," terangnya.

Adapun formasinya kata Rosmiaty, yakni guru, kesehatan dan tekhnis.

"Rinciannya, guru 38 orang, kesehatan 277 orang dan tekhnis 95 orang," sambungnya lagi.

Ditambahkan, bahwa penerimaan akan dibuka pada September.

Editor : Nasruddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network