Maju ke Senayan, Aisyah Tiar Arsyad Janjikan Kesejahteraan Pelaku UMKM dan Pertanian

Nasrudin Rubak
Aisyah Tiar Arsyad hadiri diskusi di warkop Zero, (Foto iNewsLutra)

PALOPO, iNewsLutra.id - Aisyah Tiar Arsyad bakal calon DPR RI Partai Gerindra Dapil Sulsel III mengaku akan mengawal kebijakan untuk memperjuangkan para pengusaha UMKM dan Pertanian jika terpilih menjadi wakil rakyat di Senayan.

"Untuk UMKM kita akan membuat pusat inkubasi bisnis dengan bekerjasama dengan akademisi," kata Asiyah dalam diskusi di kafe Zero. Senin (18/9/2023).

Dosen prodi menajemen Universitas Al-Azhar Indonesia ini mengaku akan melakukan pendampingan dengan melakukan pengawasan anggaran dan permodalan hingga menyentuh ke masyarakat secara langsung.

"Kalau saya ditanya pengen masuk ke komis berapa, saya akan jawab saya pengen komisi 10 bidang pendidikan namun untuk pengembangan UMKM dan Pertanian tetap kita koordinasikan," ujarnya.

Aisyah mengemukakan alasan terjun ke dunia politik karena ada keinginan untuk mengembangkan produk pertanian dan UMKM. Untuk mensukseskan keinginannya itu, Aisya mengaku harus menjadi bagian dari penentu kebijakan.

"Saat ini kami ada keterbatasan namun ketika duduk menjadi orang yang memiliki wewenang dalam menentukan kebijakan maka program bisa kita jalankan," katanya.

Editor : Nasruddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network