get app
inews
Aa Read Next : FKJ Prediksi Timnas Indonesia Unggul 2-1 atas Uzbekistan di Semifinal AFC U-23

Sosok Pahlawan Dibalik Kemenangan Timnas Indonesia Atas Curacao, Namanya Trending di Media Sosial

Minggu, 25 September 2022 | 07:03 WIB
header img
Stiker Dimas Drajad sjdi pahlawan dibalik kemennagan Timnas Indonesia atas Curacao, namanya jadi trending topik di messoa. Foto: Ist

BANDUNG, iNewsLutra.id – Sosok pemain satu ini menjadi pahlawan dibalik kemenangan Timnas Indonesia atas Curacao dalam pertandingan FIFA Matchday, Sabtu (24/9/2022) malam. Namanya bahkan menjadi trending di media sosial.

Siapakah sosok pehlawan yang dimaksud? Dia adalah Dimas Drajad.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia vs Timnas Curacao berakhir dengan kemenangan 3-2 untuk Timnas Garuda.
Pertandingan tersebut digelar pada Sabtu (24/09/2022) malam kemarin, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Hasil tiga gol Timnas Indonesia pun diciptakan oleh Marc Klok di menit 18,  Fachruddin Aryanto pada menit ke-22 dan Dimas Drajad di menit 56.

Selama 90 menit laga berlangsung, Dimas Drajad menyita perhatian publik lantaran bermain gemilang dengan menyetak 1 gol dan 1 assist.

Timnas Indonesia berduel ketat dengan Curacao di babak pertama.  Namun sosok Dimas Drajad menjadi pembeda bahkan menjadi pahlawan penyelamat Timnas Garuda.


Dia menjadi aktor di gol pertama dan gol kemenangan bagi Indonesia. Gol pertama dicetak oleh Marc Klok dengan memanfaatkan assist cermat Dimas Drajad.

Gol itu membuat Indonesia menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah sebelumnya Curacao lewat Rangelo Janga tampil mengejutkan dengan menjebloskan bola ke gawang Timnas Merah Putih di menit 8.

Tak lama kemudian, di menit 22, Timnas Indonesia balik menekan lawan lewat gol kedua dari sepakan kaki Fachruddin yang memanfaatkan umpan lemparan ke dalam Pratama Arhan.

Laga semakin sengit setelah Curacao menyamakan kedudukan lewat skema serangan balik yang ciamik. Pada babak pertama, skor 2-2 untuk Timnas Indonesia vs Curacao.

Memasuki babak kedua, Curacao masih menguasai jalannya pertandingan. Namun hal itu tak membuat Pasukan Shin Tae-yong putus asa.

Meski Timnas Indonesia jarang menguasai bola, peluang-peluang emas nyatanya tetap tercipta.

Akhirnya kemenangan bagi Timnas Indonesia pun muncul di menit ke-56. Berawal dari penetrasi Pratama Arhan, Dimas Drajad mencetak gol dengan sotekan backhell yang memukau. Indonesia pun menang 3-2 di laga tersebut.


Striker Indonesia, Dimas Drajad jadu pahlawan diblaik kemenangan Timnas Indonesia atas Curacao dalam laga FIFA  Matchday Sabtu (24/9/2022). (Foto: Instagram/@pssi)


Hasil 3-2 untuk kemenangan Timnas Indonesia atas Curacao ini bertahan hingga wasit meniupkan peluit penjang tanda babak berakhir.

Selain kontribusi gol, Dimas Drajad juga memang bermain spartan. Dia tak kenal lelah melakukan pressing ketat di area pertahanan Curacao.

Penampilan apik Dimas Drajas itu pun menjadi perbincangan di jagad maya. Namanya jadi trending topic di media sosial.

Banyak warganet yang mengaku terpukau dengan aksi Dimas Drajad yang bak pahlawan dalam pertandingan malam tadi.

"Dimas Drajad Idolaku sekarang," kata akun Alifkrnsn.

"Bener ga ada kata-kata lain. Decak Kagum. Tanpa mengesampingkan pemain lain. Dimas Drajad ini emang 'another level' Semoga konsisten terus main begini," tutur akun mockingbirdx666.

Berikut Daftar Line Up Timnas Indonesia vs Curacao:

Timnas Indonesia XI (3-4-3): Nadeo Argawinata; Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto, Rachmat Irianto; Pratama Arhan, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Yakob Sayuri; Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Dimas Drajad. Cadangan: Riyandi, Syahrul, Asnawi, Koko Ari, Ferarri, Ridho, Marselino, Saddil, Abimanyu, Dendy, Sananta, Rafli.

Pelatih: Shin Tae-yong


Lima pemain Timnas Indonesia, melakukan selebrasi usai kapten tim Fachruddin (19), mencetak gol kedua, saat menghadapi Curacao pada FIFA Match Day di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (24/9/2022) malam. (iNewsSragen.id/pssi.org)



Timnas Curacao: Tyrick Jeremy, Dylan, Justin Shane, Rhu-Endly, Shanon David, Juninho Gracielo, Leandro, Jeremy Cornelis, Kenji Joel, Michael Madionis, Rangelo Maria.

Pelatih : Remko Marcelo

Berita ini telah tayang di iNews.id dengan judul "Indonesia Hajar Curacao di FIFA Matchday, Dimas Drajad Jadi Trending Topic"
https://www.inews.id/sport/soccer/indonesia-hajar-curacao-di-fifa-matchday-dimas-drajad-jadi-trending-topic/all

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut