Palopo, Lutra.iNews.id - Pesta akbar sepakbola antar negara akan mulai bergulir, Minggu 20 November 2022 malam ini. Kali ini, giliran Qatar yang menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022.
Para pecinta bola di seluruh penjuru juga telah membeli pernak-pernik negara yang menjadi andalan mereka pada pagelaran empat tahunan itu.
Tidak hanya itu, banyak kalangan juga melakukan nonton bareng (nobar), termasuk para owner cafe dan warkop.
Di Kota Palopo, salah satu warkop yang menyediakan jasa nobar yakni warkop D'Linoe Coffee.
Warkop yang berada di bilangan Jalan Mungkasa, Kelurahan Salekoe, Kecamatan Wara Timur ini, juga menyiapkan doorprize bagi para pengunjung setianya.
Owner D'Linoe Coffe, Sapri Sahid mengatakan, pengundian doorprize ini akan dilakukan setiap Sabtu malam dengan beberapa ketentuan.
"Jadi kita akan siapkan kupon bagi pelanggan. Untuk mendapat satu kupon, pelanggan harus belanja minimal dua item," katanya.
"Nanti setiap malam Minggu (Sabtu malam) baru kita undi, jadi kita siapkan hadiah menarik setiap akhir pekannya," tambahnya.
Sapri menambahkan, pihaknya juga menyiapkan paket bagi para pelanggan yang nobar di D'Linoe Coffe.
"Untuk paketnya sendiri kita siapkan paket belanja Rp 100 ribu. Bagi pelanggan yang berminat," ujarnya.
"Pelanggan yang membeli paket ini akan mendapatkan satu buah kaos, satu gelas kopi dan air mineral," jelasnya.
Sekedar informasi, laga perdana Piala Dunia 2022 akan mempertemukan tuan rumah Qatar vs Ekuador pada pukul 24:00 Wita malam ini. (*)
Editor : Nasruddin