get app
inews
Aa Text
Read Next : Petani Gula Aren di Sabbang Luwu Utara Tewas Dimangsa Piton Raksasa

Dampak Kemarau Panjang, Satu Dusun di Luwu Utara Krisis Air Bersih

Sabtu, 28 Oktober 2023 | 15:23 WIB
header img
Warga luwu utara alami krisis air bersih, (Foto : Tangkapan Layar).

Beberapa warga yang memiliki kendaraan mampu mengambil air lebih mudah karena sumber air dapat diakses dengan sepeda motor atau mobil. Namun, warga yang tidak memiliki kendaraan terpaksa harus berjalan kaki sambil memikul air sejauh lima kilometer.

"Sumur kami sudah kering, terpaksa kami jalan kaki sejauh satu kilometer," kata Pilipus.

Kondisi ini juga memengaruhi warga di sekitarnya yang juga terpaksa melakukan perjalanan jauh untuk mendapatkan air bersih. Bahkan ada beberapa warga yang membawa pakaian mereka untuk mencuci di sumber mata air tersebut.

Upaya-upaya telah dilakukan untuk mengatasi krisis air ini, termasuk mendapatkan air dari Perusahaan Air Minum (PAM). Namun, air dari PAM juga tidak mengalir, sehingga warga terus berjuang untuk memenuhi kebutuhan dasar mereka dalam situasi yang semakin mendesak.

Krisis air bersih ini menjadi tantangan serius bagi warga Desa Salama dan sekitarnya. Mereka berharap ada solusi yang segera ditemukan untuk mengatasi masalah ini seiring berlanjutnya musim kemarau yang panjang.

Editor : Nasruddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut