get app
inews
Aa Text
Read Next : Paslon Putri Dakka-Haidir Basir Akan Prioritaskan Pembangunan Kawasan Pesisir

Putri Dakka Mendapat Sambutan Antusias saat Menghadiri Acara Silaturahmi di Telluwanua

Selasa, 12 Desember 2023 | 21:53 WIB
header img
Putri Dakka hadiri silaturahmi dengan warga Telluwanua di Lelong, (Foto: Tim Media PD).

PALOPO,iNewsLutra.id - Putri Dakka mendapat sambutan hangat dari masyarakat, terutama para ibu-ibu di Lelong, Kelurahan Jaya, Kecamatan Telluwanua, Kota Palopo, Sulawesi Selatan. Selasa (12/12/2023).

Dalam kunjungannya, Putri Dakka melakukan silaturahmi dan menyampaikan visi serta misi pencalonannya sebagai Anggota DPRRI nomor 7 dari partai Nasdem, wilayah pemilihan Sulawesi Selatan 3.

Tampil dengan kostum putih, celana panjang jeans dan sepatu chat, Putri Dakka memancarkan rasa percaya diri. Ia mengungkapkan rasa terharu melihat respon yang sangat antusias dari warga Lalong.

Dengan penuh kerendahan hati, sebagai anak mantan anggota Densus 88 Polda Sulsel, Putri menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga, termasuk tim sukses.

"Saya menyampaikan terima kasih kepada Tim dan Relawan yang hadir pada kesempatan ini, dalam rangka agenda kebaikan dan silaturahim keluarga," ujar Putri dalam orasinya.

Putri mengakui bahwa keputusannya terjun ke dunia politik didasari oleh satu alasan, yaitu menjadi pemimpin yang benar-benar memperjuangkan kepentingan dan kesejahteraan masyarakat utamanya yang ada di Luwu Raya.

"Saya menjadi Calon Legislatif dengan tujuan membawa perubahan bagi masyarakat Luwu Raya. Saya berjuang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan siap menjadi yang terdepan dalam membawa perubahan bagi Luwu Raya," ucap Putri yang disambut dengan tepuk tangan dari masyarakat yang hadir.

Jika terpilih, Putri berjanji akan membawa dana aspirasi sampai ke masyarakat. Bahkan, dia siap menurunkan dana pribadinya untuk kesejahteraan banyak orang.

"Pemerintah harus memahami masalah rakyatnya, bukan bersembunyi di balik rakyat. Kita harus hadir di tengah-tengah masyarakat," tegas Putri.

Editor : Nasruddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut