PENTING! Ini Empat Amalan Penerang dan Penyelemat dari Siksa Kubur

Novie Fauziah
Ilustrasi amalan penerang dan penyelamat dari siksa kubur. (Foto: Dok Okezone/Hantoro)

3. Memperbanyak sedekah

Berbagi atau bersedekah merupakan ibadah sosial yang sangat dianjurkan dalam Islam. Sedekah bisa menjadi penerang di alam kubur, karena merupakan salah satu amal yang dilakukan acaranya terus mengalir meskipun sudah meninggal.

"Jika anak cucu Adam meninggal, maka semua amal perbuatannya terputus kecuali tiga hal. Sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan anak salih yang mendoakan orangtuanya." (HR Muslim)

Sedekah bukan hanya menjadi penerang di alam kubur, tapi juga sebagai penolong siksa alam kubur. "Sedekah akan memadamkan api siksaan di dalam kubur." (HR Ath-Thabrani)

4. Memperbanyak membaca tasbih

Orang yang selalu berzikir, bertasbih dan bertahlil maka dirinya akan selalu terhubung kepada Allah Subhanahu wa ta'ala. Oleh karena itu, ia akan meraih cinta dna kasih sayang dari Allah Azza wa Jalla. Salah satu kasih sayang dari-Nya adalah mendapat penerangan di alam kubur dan kebebasan dari siksa neraka.

Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda: "Tasbih dapat meringankan siksa kubur. Dua kalimat yang dicintai oleh Ar-Rahman, ringan diucapkan di lisan, namun berat di dalam timbangan (amalan) yaitu Subhanallahi wa bihamdih, subhanallahil'azhim (Maha Suci Allah, segala pujian untukNya. Maha Suci Allah yang Maha Mulia)." (HR Bukhari dan Muslim)

Allahu a'lam bisshawab.

Editor : Nasruddin

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network