Palopo Raih Adipura ke-9 Berturut-turut, Targetkan Adipura Kencana

M. Qiral
Sorak Sorai Warga Hingga Pelajar Sambut Piala Adipura, (Foto Kominfo Palopo).

Asrul juga mengingatkan agar semua pihak tetap waspada. Meskipun sudah meraih Adipura ke-9, dengan adanya tambahan armada dapat mengoptimalkan kinerja semua pihak yang terlibat.

"Ke depan, kita akan uji coba kedua kecamatan untuk pengangkutan sampah terintegrasi. Seperti yang telah disampaikan oleh Wakil Presiden RI, bahwa target Indonesia tahun depan adalah pengurangan sampah sebanyak 30%, dan 70% sampah tertangani," urainya.

Acara ini juga dirangkaikan dengan pemeriksaan kesehatan gratis dari Dinas Kesehatan untuk para petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palopo menyatakan bahwa piala Adipura ke-9 untuk kategori Kota Sedang yang diraih merupakan prestasi dalam tiga tahun berturut-turut sejak tahun 2021.

"Terima kasih kepada Pj. Wali Kota dan juga kepada seluruh tenaga kebersihan yang berjumlah kurang lebih 300 orang dan terdiri dari tenaga penyapu, tenaga pertamanan, tenaga kebersihan yang merupakan ujung tombak dalam membersihkan Kota Palopo," katanya.

Editor : Nasruddin

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network