Relawan Andalan dan AAS Community Salurkan 60 Ton Bantuan untuk Korban Banjir di Luwu

M.Qiral
Relawan Andalan dan AAS Community, (Foto: Tim Relawan).

BELOPA, iNewsLutra.id - Mantan Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, telah bergerak cepat dalam misi kemanusiaan untuk membantu masyarakat yang menjadi korban bencana banjir di Kabupaten Luwu.

Bantuan berupa sembako dan kebutuhan pokok telah disalurkan melalui komunitas Sahabat Andalan Luwu Raya dan AAS Community. Total 60 ton bantuan telah disalurkan, termasuk kebutuhan pokok.

"Khusus untuk Kabupaten Luwu, kami telah menyalurkan 60 ton logistik yang akan dibagikan secara merata di berbagai lokasi yang terdampak," kata Andi Sudirman Sulaiman pada Minggu (05/05/24).

Andi Sudirman Sulaiman menyatakan keprihatinannya terhadap musibah banjir dan tanah longsor yang melanda Kabupaten Luwu. Dia menyebut kondisi ini sangat berdampak pada melemahnya perekonomian dan kesehatan para korban.

"Saya sangat prihatin dengan musibah yang menimpa saudara-saudara kita di Kabupaten Luwu, dan saat ini kami akan berusaha untuk membantu masyarakat dalam penanganan bencana alam, khususnya dengan bantuan logistik," ungkapnya.

Rifai Andi Kaso Morang, Korwil Sahabat Andalan Luwu Raya, mengatakan bahwa bantuan dari Andi Sudirman Sulaiman telah didistribusikan melalui komunitas Sahabat Andalan Luwu Raya kepada masyarakat yang terdampak banjir dan longsor.

Editor : Nasruddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network