Tinggalkan Kursi di DPR-RI, Fauzi Ungkap Alasan Maju Pilkada Lutra 2024

Ibnu S. Mattangaran
Muhammad Fauzi saat jumpa pers didampingi petinggi Golkar, PDIP, Gelora, PKS dan PKB Luwu Utara. (Ft. Ibn)

MASAMBA, iNewslutra.id — Usai pendaftaran sebagai Paslon Bupati berpasangan dengan Adji Saputra, Muh. Fauzi menjelaskan bahwa dirinya memilih maju Calon Bupati Luwu Utara itu didasari keinginan untuk membangun Luwu Utara lebih baik lagi dan juga didasari perintah dari partai Golkar

Ini menjadi alasan dirinya maju pada Pilkada 2024 dan meninggalkan jabatan anggota DPR RI.

"Selain atas perintah partai, saya maju karena memang didasari keinginan untuk lebih memajukan Luwu Utara," ujar Muh. Fauzi saat jumpa pers seusai perdaftaran di KPU Luwu Utara, Kamis (29/08/2024) malam.

Banyak polemik dan isu yang beredar dengan majunya Fauzi yang juga suami bupati Luwu Utara pada pesta demokrasi kali ini.

"Mengenai ada persepsi ditengah masyarakat, saya terpilih sebagai anggota DPR RI dan maju di Pilkada, yang seolah-olah saya meninggalkan kepercayaan yang telah diberikan masyarakat. Saya pikir ini sesuatu hal yang tidak melanggar dan tidak perlu dipertanyakan," tegas Abang sapaan akrab Muhammad Fauzi.

Ia menambahkan bahwa tak ada kader yang bisa menolak perintah partai. Dan mengaku dirinya di 'kandang paksa' partai Golkar untuk maju di Pilkada Luwu Utara.

"Tapi jika soal keinginan atau kepentingan, secara pribadi kalau keinginan saya mungkin selesai kalau saya di DPR RI," kuncinya. (*)

Editor : Nasruddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network