Khanza Gatsya Gantikan Jihadin Peruge Jadi Kades Sorowako

Andi Makasau
Seorang Siswi SMPN 1 Nuha, Khanza Gatsya menggantikan Jihadin Peruge menjadi Kades Sorowako. (Foto : Andi Makkasau)

LUTIM, iNewsLutra.id, - Seorang Siswi SMPN 1 Nuha, Kabupaten Luwu Timur, Khanza Gatsya menggantikan Jihadin Peruge menjadi Kepala Desa Sorowako, sehari.

Hal itu merupakan program Kepala Desa Sorowako, Jihadin Peruge dengan mengusung tema 'Pelajar Hari Ini Pemimpin Masa Depan'. Program ini juga tertuang dalam visi misi Pemdes Sorowako.

Khanza Gatsya terpilih dari 11 peserta yang mendaftar lantaran mempunyai kelebihan dari cara berkomunikasi, dan memiliki visi serta aktif dalam organisasi.

Demikian diungkapkan Kades Sorowako, Jihadin Peruge kepada media ini, Jumat (12/8/2022).

"Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan anak-anak terkait pemerintahan desa sekaligus belajar menjadi pemimpin. Suara anak adalah masa depan," jelasnya.

Editor : Nasruddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network