get app
inews
Aa Read Next : Pj Wali Kota Palopo Tutup Pelatihan Dasar Damkar 2024

Giat HLM TP2D dan Pembukaan ASN Digital Mendapat Apresiasi dari Pj Wali Kota Palopo

Sabtu, 14 Oktober 2023 | 00:14 WIB
header img
Asrul Sani, menghadiri High Level Meeting (HLM) Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2D) dan Pembukaan ASN Digital Kota Palopo (Foto : istimewa)

PALOPO,iNewsLutra.id - Pj. Walikota Palopo, Asrul Sani, menghadiri kegiatan High Level Meeting (HLM) Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2D) dan Pembukaan ASN Digital Kota Palopo, Jumat (13/10/2023).

Asrul Sani mengungkapkan era digitalisasi merupakan tantangan bagi perangkat daerah, terutama pengguna anggaran dan bendahara.

Selain itu, Pj. Walikota Palopo juga menekankan pentingnya memanfaatkan kanal digitalisasi untuk meningkatkan pemanfaatan aset daerah guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Digitalisasi daerah adalah langkah penting dalam meningkatkan efisiensi pelayanan pemerintah dan potensi ekonomi daerah dan upaya Pj. Walikota Palopo ini bertujuan untuk memastikan bahwa Kota Palopo tetap relevan dan berdaya saing dalam era digital.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan ini. Untuk memaksimalkan potensi ASN di Kota Palopo untuk segera menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi," kata Asrul Sani.

Editor : Nasruddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut