Bersiaplah kehilangan penghargaan dan tepuk tangan, bersiaplah untuk kembali menggunakan ojek dan bekerja keras untuk mencari nafkah.
Bersiaplah sejak sekarang, agar saat duduk di jabatan dan memimpin, tetap berpijak di bumi, bersiaplah agar tidak melupakan diri, ingatlah bahwa waktu akan berlalu, bersiap juga untuk banyak jejak, mata, telinga, dan suara yang akan berbicara.
Pesan ini dimaksudkan agar para pemimpin menjaga tindakan dan perkataan saat menjabat. Bekerja keras untuk memenuhi setiap janji dan komitmen kepada rakyat, jagalah semua itu, kecuali jika niat mereka menang adalah untuk hal lain.
Pesta politik 2024 adalah momen penting untuk memilih pemimpin yang tepat. Refleksi diri dan persiapan mental para calon pemimpin sangatlah penting agar dapat menjalankan amanah dengan adil, bijaksana dan bertanggung jawab.
Editor : Nasruddin