Peringati Hari Anti Korupsi Mahasiswa Desak Kajati Sulsel Copot Kajari Palopo

Nasruddin Rubak
Puluhan mahasiswa di Kota Palopo menyampaikan orasi di gerbang Kantor Kejaksaan Negari Palopo mendesak Kepala Kejaksaan dicopot

PALOPO,iNewsLutra.id - Puluhan mahasiswa mendesak Kepala Kejaksaan Sulawesi Selatan mencopot Agus Rianto, Kepala Kejaksaan Negeri Palopo karena dianggap tidak becus dalam menyelesaikan berbagai kasus korupsi.

Para mahasiswa berkumpul di depan gerbang Kejari Palopo menyampaikan aspirasi menggunakan alat pengeras suara sambil membentangkan spanduk dengan berbagai tulisan yang mengecam lambannya penanganan kasus korupsi.

Dalam orasinya para mahasiswa mendesak penyelesaian dugaan korupsi Puskesmas Sendana, dugaan korupsi SPPD fiktif massal anggota DPRD Kota Palopo serta perampasan lahan Islamic Center.

"Kami meminta Kejari Palopo dicopot karena tidak becus dalam menyelesaikan berbagai kasus dugaan korupsi di Kota Palopo," kata Rahmil Hermawan Jenlap Aliansi Gerakan Mahasiswa Pemuda dan Masyarakat Anti Korupsi (Gempar) Kota Palopo.

Aksi demo ini mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian. Para mahasiswa mengancam akan terus melakukan aksi yang sama jika tuntutan tidak terpenuhi.

Editor : Nasruddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network