Satlantas Polres Luwu Timur Musnahkan Ratusan Knalpot Brong

Andi Makkasau
Satlantas Polres Luwu Timur memusnahkan ratusan knalpot brong, (Foto: Andi Makkasau)

LUTIM, iNewsLutra.id, - Satlantas Polres Luwu Timur memusnahkan 200 knalpot bising atau knalpot brong di halaman Mapolres Luwu Timur, Selasa (7/2/2023).

Kasat Lantas Polres Luwu Timur, IPTU Syarifuddin mengatakan, bahwa knalpot tersebut merupakan hasil operasi sepanjang tahun 2022.

Menurutnya, penindakan knalpot brong ini dilakukan karena menggangu kenyamanan masyarakat.

"Selain knalpot yang dimusnahkan, ikut pula diamankan kendaraannya dan pemilik kendaraan bisa mengambil kendaraannya asalkan mengganti knalpot yang standar," terangnya.

Lanjutnya, razia knalpot brong itu akan tetap dilanjutkan pada operasi keselamatan yang digelar hari ini sampai tanggal 20 februari 2023.

"Sasaran lainnya yakni TNKB yang tidak sesuai ketentuan, pengendara dibawah umur, tidak menggunakan helm SNI, melawan arus, over dimensi dan over load," jelasnya lagi.

"Operasi keselamatan ini merupakan kegiatan jelang operasi ketupat guna meminimalisir pelanggaran lalulintas nantinya," pungkas Syarifuddin.

Turut menyaksikan pemusnahan, Kajari Lutim, Ketua PN Lutim, TNI, Ketua DPRD Luwu Timur, Perhubungan, Jasa Raharja dan Satpol PP.

Editor : Nasruddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network