Pj Asrul Sani Tinjau Objek Wisata Taman Alam Nanggala III

M. Qiral
Pejabat Wali Kota Palopo, Asrul Sani saat berkunjung ke Kelurahan Battang dan Taman Wisata Alam (TWA) Nanggala III, (Foto : Kominfo)

PALOPO, iNewsLutra.id - Pejabat Wali Kota Palopo, mengunjungi Taman Wisata Alam (TWA) Nanggala III di Kelurahan Battang. Jumat, (19/4/2024).

kunjungan ini untuk meninjau langsung potensi pariwisata yang dapat dikembangkan dalam memperkuat iklim investasi dan menciptakan peluang usaha masyarakat.

Di Kelurahan Battang, Kecamatan Wara Barat, Pj Wali Kota Palopo dan rombongan mengunjungi Goa Kalo Dewata. Goa alam ini dahulu berfungsi sebagai benteng pertahanan dan tempat penyergapan musuh pada masa penjajahan tentara Jepang dan Kolonial Belanda.

Ia ikut melihat TWA Nanggala III yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Toraja Utara. disana terdapat wisata Bukit Sampuna, yang menyungguhkan panorama alam yang memukau.

Bukit Sampuna dilengkapi dengan gazebo dan area perkemahan yang dikelola Kelompok Tani Hutan Konservasi sejak tahun 2022.

Pj Wali Kota palopo, Asrul Sani, menyambut baik keberadaan objek wisata Sampuna bahkan menyebut keberadaannya wisata tersebut baru diketahui setelah melakukan kunjungan.

"Baru saya tahu saat kunjungan ini," ujarnya.

Editor : Nasruddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network