Datangi Kediaman Keluarga Feni Ere, Polres Palopo Serahkan SP2HP

Nasrudin Rubak
Keluarga Feni Ere didatangi Polres Palopo. Foto. iNewsLutra/Humas Polres Palopo.

PALOPO,iNewsLutra.id - Kepolisian Polres Palopo,Sulawesi Selatan menggelar pertemuan dengan keluarga korban pembunuhan Feni Ere di kediaman orang tua Feni di Lr. Pengairan, Kelurahan Mungkajang, Kecamatan Mungkajang.

Polisi memberikan perkembangan terbaru terkait penyelidikan kasus yang hingga kini masih dalam proses pengungkapan.

Kasat Reskrim AKP Saiyed Ahmad Aidit menegaskan aparat kepolisian terus mengembangkan penyelidikan kasus ini dan akan memperbarui informasi kepada keluarga korban.

Menurutnya pada Selasa, 11 Maret 2025, tim penyidik akan berangkat ke Polda Sulsel untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut guna mempercepat pengungkapan kasus.

"Kasus ini merupakan kasus yang cukup sulit, tetapi kami terus bekerja untuk menemukan fakta-fakta yang bisa membawa kita kepada pelaku. Kami membutuhkan bantuan pihak keluarga untuk memberikan keterangan yang dapat mendukung penyelidikan," ujar Kasi Humas Polres Palopo, AKP Supriadi.

Pihaknya menyebut tengah menggali informasi terkait kejadian yang berlangsung pada malam tanggal 24 hingga 26 Desember 2024, serta mencari tahu siapa yang membawa kembali mobil korban ke Bukit Baruga, Makassar. 

"Kami tidak bisa menuduh sembarangan, semua harus berdasarkan fakta yang ada," terangnya.

Dalam proses penyelidikan ini, Polres Palopo juga mendapat dukungan penuh dari Polda Sulsel untuk mengungkap kasus pembunuhan tersebut.

Editor : Nasruddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network