get app
inews
Aa Read Next : Aksi Koboi Tiga Pria Bersenjata Tajam Serang Warga di Luwu, Video Viral Menjadi Sorotan

Tepi Jembatan Trans Sulawesi di Luwu Ambruk

Rabu, 19 Oktober 2022 | 12:24 WIB
header img
Tepi jembatan Trans Sulawesi di Kabupaten Luwu berlubang, (Foto : Abd)

LUWU,iNewsLutra.id  - Tepi jembatan Trans Sulawesi di Kelurahan Cilallang, Kecamatan Kamanre, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan terkikis hingga membuat sebagian badan jembatan kini ambruk.

Kondisi ini terjadi akibat tingginya intensitas curah hujan di yang melanda wilayah Luwu raya dalam sepekan terakhir.

Nampak tepi jembatan kini sudah berlubang hingga sangat membahayakan pengguna jalan.

Satuan lalulintas polres Luwu diminta untuk standby 1 x 24 jam di lokasi tersebut sebagai upaya antisifasi kecelakaan utamanya saat malam hari mengingat jembatan minim penerang sehingga dikhawatirkan para pengendara dari luar daerah yang mengemudikan kendaraan dalam kecepatan tinggi rawan terperosok.

"Sudah ada polisi pantau jembatan, kami harap polisi lalulintas 1 X 24 jam standby agar pengendara dari provinsi lain yang tidak tau dapat diarahkan saat melintas," kata Ahmad pengguna jalan.

Sementara itu, Sekretaris Dinas PUPR Kabupaten Luwu, Usdin Iskandar yang dikonfirmasi wartawan mengatakan, saat ini pihaknya akan berkoordinasi dengan Balai Provinsi Sulawesi Selatan.

Editor : Nasruddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut