get app
inews
Aa Read Next : Aksi Koboi Tiga Pria Bersenjata Tajam Serang Warga di Luwu, Video Viral Menjadi Sorotan

Tepi Jembatan Trans Sulawesi di Luwu Ambruk

Rabu, 19 Oktober 2022 | 12:24 WIB
header img
Tepi jembatan Trans Sulawesi di Kabupaten Luwu berlubang, (Foto : Abd)

"Saat ini kita telah koordinasi dengan pihak balai. Kita juga belum tau tindak selanjutnya yang dilakukan pihak balai, karena itu kewenangannya balai. Untuk dokumentasi kondisi jembatan sudah kita kirimkan," kata Usdin Rabu, (19/10/2022).

Jembatan tersebut sebut Usdin kerap alami kerusakan akibat tergerus aliran sungai.

"Sering memang terjadi kerusakan di jembatan wilayah kamanre. Sudah sering ditimbun disitu, bahkan pernah juga dipasang pengaman di jembatan, tapi hanyut dibawa air," katanya.

Dikonfirmasi berbeda, Kasat Lantas Polres Luwu, AKP Nawir mengaku jika saat ini anggota satlantas sudah menjauh dan mengerahkan personil lantas untuk mengatur arus lalulintas agar tidak menimbulkan kemacetan dan korban.

"Arus lalulintas masih berjalan dan saat ini kita memberlakukan sistem buka tutup," ujarnya.

Hingga kini akses jembatan masih bisa dilalui kendaraan kendati demikian para pengendara diminta untuk berhati-hati saat melintas.

Editor : Nasruddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut